• Beranda
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
JambiPos.com
No Result
View All Result
  • Daerah
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Politik
  • Pariwisata
  • Ragam
  • Daerah
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Politik
  • Pariwisata
  • Ragam
Morning News
No Result
View All Result
  • Daerah
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Politik
  • Pariwisata
  • Ragam
Home Berita

BP3MI Kaltara Gencarkan Patroli Jalur Tikus

09/07/2025
in Berita, Hukrim
0
BP3MI Kaltara Gencarkan Patroli Jalur Tikus
0
SHARES
1
VIEWS
PostTweetSendScan

NUNUKAN – Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Kalimantan Utara terus memperkuat upaya pencegahan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di wilayah perbatasan. Kali ini, patroli intensif dilakukan di sejumlah jalur tikus yang rawan digunakan sebagai pintu masuk dan keluar pekerja migran ilegal di Sebatik, Kabupaten Nunukan.

Patroli difokuskan pada titik-titik strategis seperti Dermaga Aji Putri, Bambangan, Aji Kuning, Somel, dan Dermaga Lalo Salo—lokasi-lokasi yang kerap dimanfaatkan sindikat atau calo untuk menyelundupkan orang ke Malaysia secara ilegal.

Baca juga

Bupati Dan Wabup Merangin Doa Syukuran Di Desa Tanah Abang

Bupati Dan Wabup Merangin Doa Syukuran Di Desa Tanah Abang

10/07/2025
APHI Jambi Ajukan Keberatan Ke KLHK Izin Hutan PT SAS

APHI Jambi Ajukan Keberatan Ke KLHK Izin Hutan PT SAS

10/07/2025
Kuasa Hukum Ungkap Fakta Persidangan Kasus Asusila Yanto

Jaksa Banding Perkara Terpidana Kasus Perlindungan Anak

09/07/2025
Dirut Perumda Tirta Mayang Kota Jambi

Tirta Mayang Jambi Imbau Pelanggan Hemat Gunakan Air

09/07/2025

Selain pemantauan lapangan, BP3MI Kaltara juga menyambangi sejumlah pos pengamanan di sepanjang garis perbatasan, termasuk Pos Satgas Pamtas RI–Malaysia Batalyon Armed 11 Kostrad, Satgas Marinir Ambalat, dan Pos Kodim 0911/Nunukan.

Kepala BP3MI Kaltara, Kombes Pol Andi M Ichsan, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari konsolidasi dan penguatan sinergi lintas sektor dalam menghadapi praktik perdagangan orang di wilayah rawan.

“Patroli ini bukan hanya bentuk pengawasan, tetapi juga sarana sosialisasi langsung kepada masyarakat sekitar. Dengan kondisi geografis yang menantang, kolaborasi antarinstansi menjadi sangat penting,” ujarnya.

Ia menambahkan, kegiatan patroli akan dijadikan agenda rutin bulanan, mengingat meningkatnya modus pengiriman PMI ilegal menjelang musim-musim tertentu.

Lebih jauh, Andi menekankan pentingnya edukasi dari daerah asal para calon pekerja migran sebagai langkah awal pencegahan TPPO.

“Kalau dari desa atau kota asal sudah ada pembinaan, potensi korban bisa ditekan. Masyarakat, khususnya dari Kalimantan dan Sulawesi, harus memastikan kelengkapan dan legalitas dokumen sebelum berangkat,” tegasnya.

Dengan adanya patroli rutin dan edukasi langsung di lapangan, BP3MI Kaltara berharap dapat mempersempit ruang gerak sindikat perdagangan orang serta memberi perlindungan maksimal bagi calon Pekerja Migran Indonesia, khususnya dari wilayah perbatasan.(JP01)

 

 

 

Tags: andi ichsanBP3MIJambiKaltaraNunukan
Previous Post

Jaksa Banding Perkara Terpidana Kasus Perlindungan Anak

Next Post

APHI Jambi Ajukan Keberatan Ke KLHK Izin Hutan PT SAS

Artikel lainnya

Bupati Dan Wabup Merangin Doa Syukuran Di Desa Tanah Abang
Berita

Bupati Dan Wabup Merangin Doa Syukuran Di Desa Tanah Abang

10/07/2025
APHI Jambi Ajukan Keberatan Ke KLHK Izin Hutan PT SAS
Berita

APHI Jambi Ajukan Keberatan Ke KLHK Izin Hutan PT SAS

10/07/2025
Kuasa Hukum Ungkap Fakta Persidangan Kasus Asusila Yanto
Berita

Jaksa Banding Perkara Terpidana Kasus Perlindungan Anak

09/07/2025
Dirut Perumda Tirta Mayang Kota Jambi
Berita

Tirta Mayang Jambi Imbau Pelanggan Hemat Gunakan Air

09/07/2025
Tol Betung-Tempino-Jambi Dukung Wujudkan Ketahanan Pangan
Berita

Tol Betung-Tempino-Jambi Dukung Wujudkan Ketahanan Pangan

09/07/2025
Pasutri Pengedar Sabu Di Desa Ditangkap Polres Merangin
Berita

Pasutri Pengedar Sabu Di Desa Ditangkap Polres Merangin

09/07/2025

Discussion about this post

Juli 2025
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
« Jun    

Alamat Redaksi : Perum Aura Bimantara I No.52, RT.41/RW.00 Kelurahan Simpang III Sipin, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi, Jambi 36126, Provinsi Jambi

No Result
View All Result
  • Daerah
  • Nasional
  • Bisnis
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Politik
  • Pariwisata
  • Ragam